Perpaduan Vespa 1964 & Ninja 250 Milik Freddy Hendjan  

Diposting oleh Nieniek

Jakarta, 7 Juli 2009. Ketika hobi sudah menjadi bagian dari gaya hidup, maka apapun caranya harus bisa dicapai.

Sebuah usaha atau pekerjaan yang dilakoni dengan kerja keras dan akhirnya berhasil, maka akan terasa nikmat menjalankan hobi yang diinginkan. Bebas!

Itulah pesan yang terungkap dari sosok Freddy Hendjan (40) yang punya usaha percetakan, advertising, bahkan usaha apa saja juga dilakoninya dengan kerja keras. Ternyata, hasil jerih payahnya sebagai wiraswasta mengantarkan ia bebas untuk memilih menjalankan hobi yang diinginkan. Salah satunya adalah hobi otomotif.

Ketika berbicara hobi otomotif, sebenarnya Freddy sudah memiliki dua unit mobil untuk aktifitas hariannya, Hyundai Trajet dan Honda Jazz. Namun yang menarik ia juga memiliki dua unit sepeda motor, yaitu motor jenis Vespa Tahun 1964 dan satunya lagi, Kawasaski Ninja 250 Tahun 2009.

Pria ramah dan sederhana ditemui di rumahnya di kawasan Pondok Cabe, Tangerang pada hari Sabtu, 4 Juli 2009 lalu. Kedua putra-putrinya yang berusia 6 dan 4 tahun ikut pula menyambut. Sedangkan se-ekor anjing ras yang lagi terkurung dalam kandang ikut pula memberikan sambutan dengan gong-gongan yang keras.

Frederick Hendjan, begitu nama lengkapnya, namun lebih suka dipanggil dengan Freddy yang katanya lulusan dari Fakultas Ekonomi Universitas Trisakti, masuk angkatan 1987. Awalnya ia memulai pekerjaan sebagai sales percetakan, namun dalam perjalanannya ia memilih jalan sendiri yang kini menjadi pengusaha muda yang sukses dan dikenal oleh relasinya sebagai pengusaha serba bisa.

Masuk dalam topik percakapan tentang roda dua, ia pun langsung memperlihatkan kedua motor yang sudah terpakir di halaman rumahnya. Kedua motor terpakir rapih sejajar yang menunjukkan suatu ‘keunikan dan seni’ antara ‘tua dan muda’, yaitu Vespa Tua 1964 dan Kawasaki Ninja Sport Tahun 2009.

This entry was posted on 16.11 . You can leave a response and follow any responses to this entry through the Langganan: Posting Komentar (Atom) .

0 komentar

Video

Google Translate